Pemerintah Daerah Kabupaten Solok kembali membuka Musrenbang dalam Rangka Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah(RPJPD) Kabupaten Solok Tahun 2025 – 2045 dan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Kabupaten Solok Tahun 2025, Rabu (27/3) di Gedung Solinda, Arosuka.
Hadir dalam acara pembukaan Musrenbang itu antara lain Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar, Forkopimda, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Safrudin, S. Sos, M. Si, Asisten I Drs. Syahrial, MM, Asisten II Deni Prihatni, ST, MT, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Solok, Walinagari se-Kabupaten, Pimpinan BUMN dan BUMD, serta tamu undangan lainnya.
Kemudian, hadir pula Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Andalas, DR. Sri Maryeti, SE, M. Si, , Plt. Koordinator Sumatera I san DKI Jakarta Direktorat Regional I, Kedeputian Bidang Pengembangan Regional Kementerian PPN / Bappenas, Bintang R. Wananda, ST, MT selaku narasumber acara.
Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar dalam sambutannha mengucap syukur atas terlaksananya kegiatan itu.
“Alhamdulillah pada hari ini kita bisa melaksanakan Musrenbang untuk RPJPD Kabupaten Solok tahun 2025 – 2045 sekaligus untuk RKPD Kabupaten Solok tahun 2025. Dengan prinsip anggaran Berbasis kebutuhan rakyat anggaran ini kita susun sesuai dengan usulan dan kebutuhan rakyat. Saya sangat ingin Bapak atau Ibu semua berperan dan ikut aktif dalam membicarakan bagaimana anggaran ini dapat terencanakan dan tersalurkan dengan baik. Karena kita ingin pembangunan berkeadilan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Solok,” tegas Bupati, Epyardi Asda.
Lebih lanjut kata Bupati, berkat kebersamaan yang terbangun selama ini maka masyarakat Kabupaten Solok telah bisa merasakan pembangunan yang merata.
“Mari kita bersatu, merencanakan dan memikirkan apa yang diharapkan oleh masyarakat Kabupaten Solok ini. Kami Solok Super Tim akan berusaha sekuat tenaga agar semua usulan dan masukan dapat terpenuhi sehingga visi misi Kabupaten Solok Mambangkik Batang Tarandam Menjadikan Kabupaten Solok Terbaik dapat terwujud. Melalui anggaran ini kita memberikan kesempatan kepada orang yang membutuhkan seperti penggiat UMKM, Pariwisata, Untuk pembangunan Infrastruktur, Pertanian, maupun Pendidikan,” tutur dia.
Sebelumnya Kepala Bapelitbang, Desmalia Ramadhanur dalam laporannya menyampaikan, tahapan penyusunan RPJPD Kabupaten Solok Tahun 2025 – 2045 telah dimulai dengan rangkaian kegiatan Orientasi RPJPD yang dilaksanakan pada bulan Oktober tahun 2023, penyusunan RPJPD yang dilaksanakan bulan November 2023, FGD RPJPD pada bulan November 2023, Konsultasi RPJPD pada bulan Februari 2024.
Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2025 Merupakan RKPD tahun ke 4 dalam menjalankan RPJMD tahun Kabupaten Solok Tahun 2021 – 2026.“Tahapan penyusunan RKPD Tahun 2025 telah dimulai dengan beberapa kegiatan seperti Rangkaian Musrenbang di Nagari pada bulan September 2023, Musrenbang tingkat Kecamatan dilaksanakan pada tanggal 3 – 5 Maret 2024,”pungkasnya. (*)