Pemko Pariaman dan BBPOM Sepakati Lima Program Pangan dan Lingkungan

0
57
metropadang.com – Menindaklanjuti pertemuan dengan Kepala Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Padang, Martin Suhendri, pada 15 Januari 2026 lalu, Sekretaris Daerah Kota Pariaman Afrizal Azhar menggelar rapat koordinasi bersama Kepala BBPOM di Padang, kepala OPD, kepala badan, serta para camat di lingkungan Pemerintah Kota Pariaman. Rapat berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota Pariaman, Balaikota Pariaman, Selasa siang (27/1/2026).
Dalam rapat koordinasi tersebut dibahas lima agenda utama yang akan dilaksanakan bersama, yakni gerakan penanaman pohon pascabanjir, Pemeriksaan Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS), Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas, Program Desa Pangan Aman, serta pengawasan pabukoan dalam rangka bulan Ramadan.
Afrizal Azhar menyampaikan dukungan penuh terhadap seluruh program tersebut. Ia menyebutkan, Pemerintah Kota Pariaman akan menyediakan lokasi penanaman 400 ribu pohon bantuan BPOM Pusat melalui BBPOM Padang di empat kecamatan. Penanaman akan dilakukan di kawasan Hutan Kota Sikapak Timur seluas 2,5 hektare serta di kawasan sungai terdampak banjir dan lokasi lainnya pada 30 Januari 2026.
Terkait PJAS, Pemko Pariaman akan berkoordinasi dengan pihak sekolah untuk mendata pedagang di lingkungan sekolah guna memastikan jajanan yang dijual aman dikonsumsi. Kegiatan ini direncanakan pada 12 Februari 2026.
Untuk lomba Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas, Pasar Kuraitaji akan dipersiapkan sebagai peserta dengan pembinaan dan pembenahan lokasi. Selain itu, Program Desa Pangan Aman akan melibatkan instansi terkait, desa, kelurahan, serta kader guna meningkatkan kemandirian masyarakat dalam menjamin pangan aman. Menjelang Ramadan, pengawasan pabukoan juga akan dilakukan guna mencegah peredaran pangan mengandung zat berbahaya.
(Tachi Desi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini