Infrastruktur Rusak Parah, Pemulihan Pessel Butuh Anggaran Rp1,7 Triliun

0
38
metropadang.com – Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem, Lisda Hendrajoni, melaporkan langsung kondisi terkini pascabencana banjir dan longsor di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, kepada Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh. Laporan tersebut disampaikan melalui pertemuan virtual (zoom meeting) langsung dari lokasi pengungsian di Kecamatan IV Nagari Bayang Utara, Senin (12/1/2026).
Dalam laporannya, Lisda menyampaikan besarnya dampak kerusakan akibat bencana banjir dan longsor yang terjadi pada akhir November 2025. Berdasarkan rekapitulasi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, total kerugian dan kerusakan mencapai Rp1,43 triliun.
“Kami melaporkan langsung dari lokasi pengungsian bahwa kebutuhan masyarakat saat ini sangat mendesak. Sektor permukiman menjadi yang paling terpukul, dengan nilai kerusakan mencapai Rp29,2 miliar dan kerugian sekitar Rp5 miliar,” ujar Lisda.
Lisda merinci, kerusakan infrastruktur mencapai Rp773,7 miliar. Dampak sosial juga sangat luas, dengan 22.041 kepala keluarga atau 105.945 jiwa terdampak serta satu orang dilaporkan meninggal dunia atau hilang. Pada sektor permukiman, tercatat 19 rumah hanyut, 127 rusak berat, 49 rusak sedang, dan 142 rusak ringan, sementara 18.730 rumah terendam banjir. Selain itu, 74 bangunan sekolah dan 25 fasilitas kesehatan mengalami kerusakan.
Sektor pertanian turut terdampak dengan rusaknya lahan sawah seluas 418,05 hektare dan kebun jagung 158,60 hektare. Untuk pemulihan, Pemkab Pesisir Selatan menyusun Rencana Identifikasi Pendanaan Kebutuhan (RIPK) senilai Rp1,7 triliun yang bersumber dari APBD hingga pemerintah pusat, termasuk hibah BNPB dan dukungan Kementerian PUPR.
Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni, berharap dukungan DPR RI dan partai politik di pusat dapat mempercepat pencairan dana, terutama untuk hunian tetap dan perbaikan akses jalan. Menanggapi laporan tersebut, Surya Paloh menginstruksikan jajaran Partai NasDem untuk bergerak cepat membantu masyarakat Pesisir Selatan. Dalam kesempatan itu, Lisda juga didampingi Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Nurhadi, yang menyerahkan bantuan tunai Rp80 juta bagi pengungsi. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini