Rendang Tali Asih dari Dharmasraya Diterima Masyarakat Agam

0
439
metropadang.com – Rendang Tali Asih dari masyarakat Kabupaten Dharmasraya untuk korban bencana alam di Kabupaten Agam telah diterima dan langsung didistribusikan kepada masyarakat terdampak melalui posko-posko pengungsian, Kamis (25/12/2025).
Rendang tersebut merupakan bagian dari sekitar dua ton rendang yang dimasak secara kolaboratif oleh masyarakat dan kaum ibu Kabupaten Dharmasraya dalam kegiatan gotong royong kemanusiaan yang dilaksanakan pada Senin (22/12/2025). Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian dan solidaritas warga Dharmasraya terhadap sesama yang tertimpa musibah.
Tim pengantar bantuan dari Kabupaten Dharmasraya tiba di Posko Center Kabupaten Agam setelah menempuh perjalanan panjang. Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Wakil Bupati Agam Muhammad Iqbal, Sekretaris Daerah Kabupaten Agam Muhammad Lutfi, Asisten II Andrinaldi, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, unsur BPBD, serta pihak terkait lainnya.
Wakil Bupati Agam Muhammad Iqbal menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Dharmasraya beserta seluruh masyarakat Dharmasraya atas kepedulian dan bantuan kemanusiaan yang diberikan kepada masyarakat Agam. “Ini menjadi pertanda bahwa kami memiliki banyak dunsanak di Dharmasraya maupun di daerah lain, yang hadir dan peduli ketika wilayah kami dilanda bencana yang sangat berat,” ujarnya.
Ia menambahkan, rendang bantuan tersebut langsung didistribusikan pada hari yang sama ke setiap posko pengungsian hingga ke kecamatan dan nagari terdampak. Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Dharmasraya, Martin Efendi, menjelaskan bahwa khusus untuk Kabupaten Agam, bantuan rendang daging sapi yang disalurkan mencapai sekitar 500 kilogram dan seluruhnya siap konsumsi.
Melalui bantuan ini, Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Dharmasraya berharap masyarakat Agam diberi kekuatan, keselamatan, serta keteguhan hati untuk bangkit dan pulih kembali dari bencana. Dharmasraya menegaskan kehadirannya sebagai dunsanak yang siap membersamai Agam melewati masa sulit ini. (mp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini