Kota Padang – metropadang.com
Bank Nagari melaksanakan kegiatan buka puasa bersama anak yatim dan pemangku kepentingan media di Sumbar.
Kegiatan buka bersama tersebut juga diisi dengan tausiah dari ustaz H. Afrizal, S.Ag., M.Pd. dan pemberian santunan kepada anak yatim yang berada di lingkungan Kantor Pusat yang dikelola oleh Masjid (Kelurahan Olo, Koto Merapak, Parak Kerambil, dan Ampalu Kelurahan Pengambiran).
Juga ada santunan Lebaran untuk anak dari karyawan Bank Nagari. Secara simbolis bantuan diserahkan kepada anak dari Alm. Yosri Iswandi terakhir bertugas di Divisi Unit Usaha Syariah.
Selanjutnya, Yayasan Nagari Madani Sejahtera (Yayasan Bank Nagari) pada kegiatan berbuka bersama ini juga menyerahkan Zakat kepada masyarakat kurang mampu di sekitar kantor dan Beras 50 Kg kepada Panti Asuhan. (*)